Specialist Service iPhone

Simak! Ini Cara Mengatasi Layar iPhone Bercak Hitam

lcd iphone bercak hitam

Bagikan:

Share on whatsapp
Share on facebook
Share on linkedin
Share on telegram

Kamu pasti sedang mengalami masalah layar iPhone yang muncul bercak hitam, bukan? 

Pasti kamu kesel dan bingung bukan karena gak tau apa penyebabnya? 

Dan apa sih sebenarnya penyebab dari layar iPhone yang mempunyai bercak hitam?

Nah, beruntung banget, bagi kamu yang sekarang iPhonenya mengalami blank spot (bercak hitam), tenang aja, sebab kami amat paham masalahmu.

Maka dari itu, untuk membantu kamu, kita akan membahas tentang cara-cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi layar iPhone yang mempunyai bercak hitam. 

Seperti apa caranya? 

Yuk simak lengkap artikel ini!

Penyebab Black Spot pada Layar iPhone

Ketika kamu melihat adanya black spot pada iPhone, umumnya hal tersebut disebabkan oleh adanya pixel yang mati (dead pixel).

Dead pixel yang mati umumnya disebabkan karena hardware isu. Biasanya, terjadi karena iPhone habis jatuh atau terbentur benda keras

Seperti yang kita tahu, LCD sendiri disusun oleh pixel-pixel yang berhubungan satu sama lain.

Nah, kalo ada beberapa pixel yang mati di tempat tertentu, maka hal tersebut akan menciptakan bercak hitam pada layar iPhone.

Yang Tidak Boleh Dilakukan!

Ada beberapa hal yang enggak boleh kamu lakukan saat mengalami masalah ini.

Yang pertama:

1. Jangan Menekan Layar

Yang pertama kamu nggak boleh menekan layar.

Menekan layar iPhone ketika terdapat black spot dapat menimbulkan beberapa bahaya yang perlu dihindari.

Pertama-tama, tindakan ini dapat memperparah kerusakan yang sudah ada pada layar.

Black spot bisa menjadi gejala dari masalah internal yang kompleks, dan menekan layar dengan keras hanya akan membuat situasi semakin buruk.

Selain itu, risiko pertambahan black spot juga muncul ketika layar ditekan.

Tekanan eksternal pada layar dapat menyebabkan kerusakan pada lapisan dalam, mengakibatkan munculnya black spot tambahan atau bahkan memperluas area yang terkena masalah.

Baik memakai tangan, benda tajam, atau benda yang keras, pokoknya kamu tidak boleh menekannya dengan benda keras yahh.

2. Jangan Menggosoknya dengan Keras

Memang, kamu boleh mencoba membersihkan layar dengan lap basah yang bersih.

Namun, ingat, kamu harus melakukan hal tersebut dengan lembut dan hati-hati yah.

Jangan melakukannya dengan kasar, karena ditakutkan hal tersebut malah akan memperparah deadpixel pada iPhone.

Solusi Mengatasi Layar iPhone Bercak Hitam 

Gimana cara mengatasi layar iPhone yang blank hitam? 

Nah, jadi gaes, ada beberapa cara untuk mengatasi layar iPhone yang bercak hitam.

Dari mulai menekannya dengan lembut, melakukan restart iPhone, hingga mencopot screen protector kamu.

Tanpa berlama-lama lagi, yuk simak aja artikel ini!

1. Restart iPhone 

Langkah selanjutnya adalah melakukan restart iPhone. 

Restart iPhone bisa menjadi langkah yang bisa kamu tempuh untuk mengatasi layar iPhone yang mempunyai bercak hitam. 

Berikut merupakan cara restart iPhone yang dilansir oleh Apple.com

Untuk iPhone X, 11, 12, 13, atau versi lebih baru

  1. Tekan dan tahan salah satu tombol volume dan tombol samping hingga penggeser daya mati ditampilkan.

2. Tarik penggeser, lalu tunggu 30 detik hingga perangkat mati. Jika perangkat kamu terhenti atau tidak merespons, mulai ulang paksa perangkat kamu.

3. Untuk menghidupkannya kembali, tekan dan tahan tombol samping (di sisi kanan iPhone) hingga logo Apple ditampilkan.

Untuk iPhone 6, 7, 8, atau SE (generasi ke-2 atau ke-3)

1. Tekan dan tahan tombol samping hingga penggeser daya mati ditampilkan.

2. Tarik penggeser, lalu tunggu 30 detik hingga perangkat mati. Jika perangkat kamu terhenti atau tidak merespons, mulai ulang paksa perangkat kamu.

3. Untuk menghidupkannya kembali, tekan dan tahan tombol samping hingga logo Apple ditampilkan.

Untuk iPhone SE (generasi ke-1), 5, atau versi lebih lama

1. Tarik penggeser, lalu tunggu 30 detik hingga perangkat mati. Jika perangkat kamu terhenti atau tidak merespons, mulai ulang paksa perangkat kamu.

2. Untuk menghidupkannya kembali, tekan dan tahan tombol atas hingga kamu melihat logo Apple.

Baca juga: Cara Mengatasi iPhone Black Screen yang Bisa Kamu Coba di Rumah

2. Copot Screen Protector iPhone Kamu

Hal ini dilakukan sebab, di beberapa kasus, terdapat masalah pada screen protector yang terlihat mirip seperti bercak hitam pada iPhone. 

Bercak hitam ini bisa kerena debu atau kotoran. 

Maka, hal yang bisa kamu coba adalah dengan membuka screen protector, dan membersihkannya. 

Namun, jika tidak berhasil, kamu perlu lakukan pengecekan di jasa service professional.

Kamu bisa membersihkan iPhone menggunakan kain microfiber yang bersih yah teman-teman.

Baca juga: Service Baterai iPhone di Semarang

3. Lakukan Pengecekan di Jasa Service 

Nah, kalo masalahnya enggak selesai, kamu bisa melakukan pengecekan di jasa service professional. 

Memeriksakannya akan membuat diagnosanya jelas, dan kamu juga jadi tau apa masalah sebenarnya. 

Nah, jadi, bila kamu mempunyai masalah layar iPhone yang mempunyai bercak hitam, kamu bisa langsung datang aja ke Specialist Service iPhone. 

Di SSi, kamu bisa melakukan pengecekan gratis terhadap kerusakan iPhone yang kamu miliki. Jadi, kalo layar iPhone kamu bermasalah, kuy datang aja ke SSi!

Baca juga: Penyebab dan Cara Mengatasi Layar iPhone Blank Putih, Simak!

Kesimpulan

Umumnya, satu-satunya solusi untuk mengatasi layar iPhone yang mempunyai bercak hitam adalah dengan menggantinya dengan yang baru. 

Sebab, jika layar LCD iPhone kamu ada bercak hitam, maka ada kerusakan di bagian tersebut. 

Nah, jika kamu berencana untuk mengganti LCD, maka kamu bisa melakukannya di Specialist Service iPhone SSi.

SSi menyediakan jasa service yang cepat, tepat dan bergaransi. Yuk langsung datang aja kesini. Semoga artikel ini membantumu yahh!